![]() |
google.com |
Nahyez 613 - Sebagai orang tua, tentunya kita harus mengetahui dengan baik karakter anak-anak kita. Hal ini berguna untuk menemani proses perkembangan mental dan spiritual mereka. Ketika orang tua tidak memahami atau minim pengetahuan tentang karakter anaknya sendiri, maka tidak menutup kemungkinan bahwa dimasa yang akan datang akan merasa kewalahan dengan sikap anak tersebut.
Dalam memahami karakter anak, orang tua harus meluangkan waktu untuk mengamati perilaku mereka satu persatu. Melakukan pengamatan dalam hal ini adalah memperhatikan dengan baik setiap perkembangan mereka dan melengkapinya dengan catatan khusus.
Dengan demikian orang tua dapat memiliki dokumentasi yang baik
mengenai perkembangan karakter atau kepribadian anak-anak mereka.
Menulis
tentang kepribadian anak bisa dimulai
dengan membedakan hal tersebut ke dalam dua jenis sikap atau perilaku yaitu: Perilaku baik dan Perilaku yang kurang
baik
Perilaku
yang baik tentunya adalah sikap atau kebiasaan positif dari anak, misalnya
kreatif, disiplin, berani, peduli, bertanggung jawab dan lain sebagainya. Dalam
setiap sikap tadi dapat dituliskan juga keterangan dan penjelasan agar
memudahkan orang tua dalam membacanya.
Perilaku
kurang baik adalah sikap atau kebiasaan negatif pada anak. Ketika menuliskan
mengenai sikap atau kebiasaan negatif ini orang tua dapat menyertakan penjelasan
disertai solusi yang tepat untuk mengatasinya. Tentunya dengan harapan kebiasaan
negatif ini dapat diubah menjadi kebiasaan yang lebih baik.
Perilaku
baik dan kurang baik pada anak akan berbeda-beda di setiap jenjang usianya. Para
orang tua tentunya tidak perlu terkejut ketika melihat perbedaan yang signifikan dalam diri
mereka. Setiap anak tumbuh dengan keunikannya sendiri.
Catatan-catatan orang tua yang dibuat dalam setiap fase perkembangan kepribadian anak dapat membantu untuk menemukan solusi atau penanganan yang tepat dalam mengasuh, membimbing dan menghadapi anak-anak setiap harinya.
Hal ini tentu dapat membantu para
orang tua untuk mengendalikan kondisi emosional yang tidak tepat sehingga
hubungan anak dengan orang tua dapat senantiasa harmonis dan bahagia. Catatan perkembangan
kepribadian anak ini seyogyanya senantiasa diperbarui, karena mereka akan terus
berkembang menjadi pribadi yang lebih
baik setiap harinya, Inshaa Allah. Icha (Annisa Mustika)
0 Komentar